Agustus 13, 2010

Memakai Readln di Akhir Program - KEBIASAN BURUK!

Bagi temen2 yang baru memulai pemograman, jangan dibiasakan menggunakan readln apalagi readkey di akhir program. Itu merupakan kebiasaaan yang jelek (tapi gak buruk kali kok).


Mengapa kurakura bilang itu kebiasaan buruk?


Cause, readln tuh akan menggangu penilaian program, apalagi penilaian itu dilakukan oleh komputer. Jika komputer yang menilai, kemungkinan salah karena menggunakan readln bisa saya perkirakan yaitu 100%! mengapa? karena komputer tidak akan mentolerir semua yang di tulis oleh anda. Output yang kurang spasi/enter maupun lebih, itu akan di anggap sebagai Wrong Answer (WA) maka kalian tidak akan bisa Accept (AC) jika kalian menggunakan readln di akhir program. apalagi menggunakan readkey yang jelas-jelas telah menggunakan uses di dalamnya (note:uses tidak boleh di pakai dalam lomba programming).


Kurakura, jadi gimana kami melihat inputan jika kami tidak menggunakan readln?


Jika kalian menggunakan free pascal, tekan saja alt+F5 setelah program itu di jalan kan. maka jendela kerja terakhir akan tampil, dan semua yang tertulis sebelumsebelumsebelumnya, juga akan tampil. daripada saya susah menjelaskan, silahkan kalian coba sendiri.


Study with Theory. Make Perfect with Practice. jangan diam aja! coba! hahaha


Post Wrote by : KurakuraProgrammer 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar